Review drama Beautiful Love Wonderful Life

Baiklah teman-teman, sebenarnya blog ini bukan untuk review apapun. Hanya saja, ada sebuah drama yang baru-baru ini aku sukai. Bukan hanya pemainnya yang oke, tetapi ceritanyapun membuatku belajar tentang hidup harus on the track. Begitulah yang aku pahami dari awal cerita sampai the final. Drama yang ingin saya review kali ini adalah drama keluarga alias week end korean drama. Iyap, drama tipe ini memang durasinya lumayan panjang. Tetapi tenang saja, drama keluarga tidak selamanya membosankan. Contohnya adalah drama yang akan aku bahas ini. 

Drama ini berjudul Beautiful Love, Wonderful Life. Drama ini bercerita tentang 5 orang yang memiliki impiannya masing-masing yaitu Kim Cheong Ah, Gu Jun Hwi, Kim Seol Ah, Do Jin Woo dan Moon Tae Rang. Drama ini mendapat 3 penghargaan dalam KBS drama award yaitu kategori The best pendatang baru yang dimenangkan oleh Kim Jae Yong (Gu Jun Hwi), Exellence award, actor in serial drama yang dimenangkan Kim Min Sook (Do Jin Woo) dan Exellence award, actress in serial drama yang dimenangkan Seol In Ah (Kim Cheong Ah)
Pertama, seorang wanita (Kim Cheong Ah) yang diperankan oleh Seol In Ah. Kim Cheong Ah dulunya kehilangan semangat untuk hidup dan memutuskan untuk bunuh diri karena menjadi korban buli di sekolahya. Setelah selamat dari percobaan bunuh diri (tepatnya diselamatkan oleh rekan bunuh dirinya yaitu Gu Jun Gyeom), dia berusaha untuk hidup dengan sebaik-baiknya dengan menjadi seorang polisi. 
Kim Cheong Ah
Kedua, Gu Jun Hwi yang diperankan oleh Kim Jae Yong. Menurutku cerita ini dimulai dengan keingintahuan Gu Jun Hwi mengapa adiknya Gu Jun Gyeom bunuh diri. Menurutnya ada sesuatu yang disembunyikan ibunya. Atas dasar itu, dia mulai mencari seseorang yang terkait dengan kematian adiknya. Dia memiliki karakter yang individualis, percaya diri dan berpandangan selama hak dan kewajiban masing-masing terpenuhi maka hidup akan berjalan dengan baik tanpa adanya hubungan saling pengertian. Diapun seseorang yang tidak mempercayai cinta dipermulaan drama ini tayang bahkan dia bertekad untuk tidak berkencan maupun menikah. Saya memiliki asumsi bahwa pandangannya ini dipengaruhi oleh ayah ibunya yang tinggal terpisah dan kenyataan adiknya bunuh diri. Hanya saja ketika bertemu dengan Cheong Ah, perlahan pandangannya mulai berubah. 
Gu Jun Hwi
Pemeran selanjutnya adalah Kim Seol Ah yang diperankan oleh mb cantik kita Jo Yoo Hee. Memiliki suami seorang yang kaya raya adalah impiannya. Tidak heran dia berada ditempat-tempat terdapat orang-orang kaya bermain. Meskipun harus mengeluarkan banyak uang karenanya bahkan gaji sebagai pembawa berita habis dia gunakan. Tenang, meskipun dia matre dia tetap berkelas dan mencintai keluarganya. 
Kim Seol Ah
Do Jin Woo yang diperankan oleh Oh Min Suk jatuh cinta dengan Kim Seol Ah. Konglomerat Do Jin Woo memulai aksinya mendapatkan hati Kim Seol Ah. Tentu saja, meskipun Kim Seol Ah tidak mudah didapatkan oleh sepupu Gu Jun Hwi ini. Why? sudah kukatakan Kim Seol Ah adalah seseorang yang berkelas dan cerdas. Karakternya memang sulit didekati oleh siapapun. Disini, bukan Jin Woo dong namanya kalau dia menyerah. Bahkan ketika ibunya melarangnya, dia tetap maju. Akhirnya dia bisa mendapatkan Kim Seol Ah dan menikahinya. Sayang sekali karena hubungan adik Kim Seol Ah dan adik sepupu Jin Woo yang buruk dimasa lalu membuat Seol Ah meninggalkan keluarganya dan berpuru-pura menjadi yatim piatu.
Do Jin Woo
Sembilan tahun kemudian, karakter baru muncul yaitu Moon Tae Rang yang diperankan oleh Yoo Park. Pertemuan Seol Ah dan Tae Rang bisa dibilang cukup malang. Hal ini dikarenakan Jin Woo selingkuh dengan adik Tae Rang yaitu Moon Hae Rang yang diperankan oleh Jo Woo Ri yang belakangan diketahui Hae Rang lah yang membuli Cheong Ah. Moon Tae Rang memiliki pribadi yang hangat, penyayang dan pengertian. Diapun lumayan sabar jika untuk ukuran seorang laki-laki. Sebenanya Tae Rang awalnya merasa bersalah pada Seol Ah karena perbuatan adiknya tetapi lama kelamaan dia jatuh cinta pada Seol Al dan terlibat cinta segitiga antara Seol Ah, Jin Woo dan Tae Rang.
Moon Tae Rang
Baik. lima karakter utama telah aku jelaskan ya. Semoga bisa memberikan sedikit motivasi untukmu menonton drama ini. "Jika kebenaran menyimpang, hidupmu akan hancur pula", kalimat yang dikatan oleh Jun Hwi kepada Cheong Ah ini sontak membuat Cheong Ah terkejut dan dia berpikir jika saja dia mengetahui kalimat ini dari awal, mungkin dia tak kan menyesal dan tidak akan kehilangan teman yang baru ditemuinya (Jun Gyeom). Menurutku drama ini ingin menyampaikan pesan ini kepada para penontonya. Kemudian melalui drama ini, kita diberikan contoh bagaimana kalimat ini bekerja. Tentu saja dengan pengemasan yang apik (bagus) dan akting pemainya yang luar biasa keren.
Drama ini juga tidak membahas rahasia kelahiran dan penyakin mematikan seperti drama keluarga lainnya. Pengemasan cerita yang menarik dan tidak monoton membuat drama ini layak untuk dinanti bagi mereka pejuang on going. Tapi tenang, karena drama ini sudah selesai teman-teman bisa menontonnya tanpa harus menunggu dari minggu ke minggu (tidak sepertiku), hehe.. Kisah cinta yang manis antara Cheong Ah dan Jun Hwi pun layak untuk ditonton. Keduanya berhasil membuat para penonton tersipu dan tersenyum ketika melihat mereka. Cerita Seol Ah, Jin Woo dan Tae Rang juga asik untuk menemanimu, terlebih tingkah lucunya Jin Woo yang akan membuatmu nagih untuk terus menontonnya. Drama ini memberikanmu pelajaran tentang menyampaikan kebenaran walaupun itu pahit dan tentu saja jika kita melakukannya dengan suka cita akan memberikan ending yang bahagia seperti ending drama ini. Selamat menonton Beautiful love Wonderful love teman-teman. Jika aku ada waktu aku akan membuat sinopsis pendek dari episode 1 sampai 100. Please nantikan ya. Sekian review kali ini, semoga kalian suka.



Komentar

Postingan Populer